Kwarcab Kota Mataram Gelar Karya Bakti, Dengan Berbagi Takjil

Kwarcab Kota Mataram Gelar Karya Bakti, Dengan Berbagi Takjil

Sinar5news.com – Mataram – Ramadhan merupakan bulan yang suci, dimana semua amal ibadah di lipatgandakan. Salah satu ibadah yang sangat penting di bulan suci Ramadhan adalah kegiatan berbagi menu takjil dan berbuka puas bagi masyarakat.

Itulah yang dilakukan oleh kwartir cabang gerakan pramuka kota Mataram pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan. Pada kegiatan ini melibatkan personil pramuka yang tersebar di 6 kecamatan se-kota Mataram.

Karya Bakti Ramadhan merupakan kegiatan Bakti tahunan Kwarcab Kota Mataram untuk berbagi paket menu berbuka puasa bagi masyarakat Kota Mataram. Kegiatan ini berlangsung selama 6 hari dimulai dari hari Senin 1 April hingga Sabtu 6 April 2024.

Pasukan KBR pramuka kota Mataram berbagi takjil dan menu berbuka puasa di beberapa titik kota Mataram.

KBR berlangsung di seluruh ranting yang ada di kota Mataram. Terdapat 6 ranting yang merupakan titik pembagian menu berbuka puasa. Dimulai dari ranting Cakranegara berlokasi di Polseksub Cakranegara/Pasar Cakranegara, dan ditutup di titik terakhir pembagian di ranting Ampenan di jalan adi sucipto Ampenan.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dewan Kerja Cabang Kota Mataram. Pada kegiatan kali ini Dewan Kerja Cabang berkolaborasi dengan Dewan Kerja Ranting se Kota Mataram.

“Ini merupakan kegiatan yang sangat bermanfaat, bisa melihat senyum masyarakat melalui perantara kegiatan ini merupakan suatu kebahagian dalam menjalankan program karya bakti Ramadha di bulan yang penuh berkah ini”, ujar Wulan penanggung jawab kegiatan.

Ia berharap kedepan kegiatan seperti ini akan terus terlaksana dan mampu memberikan kontribusi terbaik bagi masyarakat Kota Mataram. (Man)

Baca Selanjutnya

DARI PENULIS

BERITA TERKAIT

IKLAN

TERBANYAK DIBACA

BACA JUGA