Meriahkan 17 Agustus dan Tahun Baru Islam, Pondok Pesantren Ibnu Kasim Nahdlatul Wathan Adakan Lomba Memanah

Meriahkan 17 Agustus dan Tahun Baru Islam, Pondok Pesantren Ibnu Kasim Nahdlatul Wathan Adakan Lomba Memanah

BINTAN- Dalam rangka memeriahkan HUT Ke-75 R.I dan Tahun Baru Islam 1442 H, Ponpes Nahdlatul Wathan yang beralamat di Kp. Bangun Rejo Km. 18 Kijang mengadakan lomba memanah. Kegiatan ini bertemakan “Spirit Muharram 1442 H, GELORAKAN SEMANGAT SUNNAH,TRADISIKAN OLAH RAGA ME MANAH.

Kegiatan dilaksanakan pada 22 Agustus 2020 pukul 10.00 WIB.

“Memanah adalah olahraga yang disunahkan Rosulullah SAW selain berenang dan berkuda, kata Ustadz Majduddin Maazi selaku Pendiri dan Pengasuh Pondok Pesantren. Melalui olahraga memanah dapat menjadikan konsentrasi dan kefokusan pada anak didik. Hal ini tentunya bernilai positif.

Kegiatan lomba memanah diikuti oleh seluruh santri yang berjumlah 60 orang. Kegiatan ini terlaksana atas kerja sama As Shoff Archery Kepri dengan Ponpes Nahdlatul Wathan serta para donatur. Kegiatan memanah adalah kegiatan rutin santri setiap rabu dan sabtu sore.

“Sangat senang dan dapat membuat saya lebih konsentrasi, kata Muhammad Indra salah seorang santri ketika ditanyai apa kesan yang diperoleh ketika memanah.

Adapun para peserta lomba memanah ini akan memperebutkan total hadiah senilai 8 juta rupiah dan sertifikat, penghargaan. Kategori perlombaan ada 3 yaitu kategori usia 9 tahun ke bawah yang diikuti oleh anak-anak keluarga besar Ponpes Ibnu Kasim Nadhlatul Wathan, kategori Usia 9 ke Bawah,Santri Banin (ikhwan ) dan kategori Banat( akhwat) . Pemenang perlombaan ialah yang berhasil memanah tepat pada pusatnya akan mendapatkan point tertinggi.

Pada akhir perlombaan, pertandingan ini dimenangkan ……
.Juara U 9
1.LUKMAN HAKIM
2.A RINJANI MAMZI
3.AGUS DEPANDAWI.
.JUARA PUTRI
1.NURUL AZZAHRA
2.AINUN HAKIMA
3.GENIS THESADITYA
4.ADINDA TRESYA
5.LILIANA ASELA.
Juara Putra
1.FAJAR KURNIAWAN
2.ISABIL WANDANI FASA
3.ROMIE APRIANSYAH
4.DZIKRILLAH P MAMZI
5.RAJA HAKIM AUDI K.
Para juara mendapatkan Tropi ,Hadiah dan Uang Pembinaan.
…..

Nah, jika Anda tertarik untuk belajar olahraga memanah silakan datang ke As Shoff Archery Kepri yang beralamat di Komplek Bintan Center Km. 9 Tanjungpinang,bisa juga menghubungi bang Acay di TOKO LIBAS MUSLIM,samping Percetakan Stempel dan Duplikat Kunci Bang Malin Bincen.
(Ade)

Baca Selanjutnya

DARI PENULIS

BERITA TERKAIT

IKLAN

TERBANYAK DIBACA

BACA JUGA