Forum PCNWDI Lotim Gelar Silaturahmi Bulanan. Bahas Agenda Politik Organisasi. 

Forum PCNWDI Lotim Gelar Silaturahmi Bulanan. Bahas Agenda Politik Organisasi. 

Sinar5news.com – Lombok Timur – Forum Pengurus Cabang Nahdlatul Wathan Diniyah Islamiah (PCNWDI) Kabupaten Lombok Timur (Lotim) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar acara silaturahmi bulanan. Bertempat di Pantai Ping, Desa Sekaroh Kecamatan Jerowaru. Ahad (02/12/2023).

Acara Tersebut dihadiri Ketua III Pengurus Daerah (PD) NWDI, Ketua Forum PCNWDI Lombok Timur dan semua Pengurus Cabang NWDI se Kabupaten Lombok Timur.

Dalam acara silaturahmi itu membahas tentang program-program organisasi kedepan, terutama pada tahun politik ini menyusun strategi pemenangan pasangan Capres dan Cawapres Ganjar Mahfud dan memenangkan partai Perindo pada perhelatan politik yang akan di gelar pada tanggal 14 Februari 2024 mendatang.

Dalam diskusi tersebut H.Mahrup, M.Pd anggota Forum PCNWDI Lotim mengharapkan kepada seluruh PCNWDI se Lotim untuk lebih rajin bersilaturahmi kepada jama’ah dan masyarakat untuk memberikan pendidikan atau mengajar jama’ah cara mencoblos yang baik dan benar.

“Kita harapkan kepada seluruh PCNWDI se Lotim untuk lebih rajin bersilaturahmi kepada masyarakat memberikan pengajaran cara mencoblos yang baik dan benar, terutama untuk mendukung dan memilih PBNWDI TGB Dr.KH.Muhammad Zainul,MA dengan nomor urut 1 pada pileg mendatang,”harapnya.

Pembelajaran cara mencoblos yang benar dirasa sangat perlu disebabkan karena masyarakat pemilih akan diberikan beberapa kartu pilihan yang cukup banyak diantaranya lembaran Pilpres, DPD, DPR RI, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten.

“Kita harapkan ada tim husus yang silaturahmi dari pintu ke pintu untuk mengajar pemilih kita terutama yang lansia agar mereka tidak salah coblos, karena pada hari itu masyarakat pemilih akan diberikan 5 lembar kartu suara yang bisa saja akan membingungkan mereka,”harap H.Mahrup. 

H.Mahrup optimis kalau untuk TGB tidak terlalu lelah untuk mensosialisasikan, yang terpenting masyarakat grass root terutama pemilih lansia bisa membedakan kartu suara antara DPR RI dan DPRD.

“Khusus untuk Syeikh TGB insyaallah kita tidak kesulitan untuk mensosialisasikan beliau, tetapi harus tetap waspada dan jangan lengah. Begitu juga kita berharap kepada semua Caleg Perindo baik Provinsi maupun kabupaten dalam sosialisasinya kepada konstituen agar mengajak masyarakat coblos No.1 pada partai Perindo untuk DPR RI yakni TGB,”harapnya.

Ia juga berharap Forum PCNWDI Lombok Timur dalam kebijakan-kebijakan tertentu yang menyangkut kebaikan dan kemanfaatan organisasi kedepan agar menerbitkan rekomendasi sebagai dukungan sehingga hajatan organisasi NWDI kedepan berhasil dengan sempurna.

Terkait perekrutan Saksi H.Mahrup berharap agar data saksi yang disusun oleh Pengurus Cabang NWDI dapat rampung pada bulan Desember ini, mengingat saksi memiliki peranan yang sangat penting dalam meraih kemenangan pada perhelatan politik pada hari Rabu tanggal 14 Februari 2024 mendatang. 

“Saya melihat gerakan teman-teman PCNWDI untuk menyusun saksi cukup masive, sehingga kita optimis data saksi akan rampung Desember ini. Kita juga berharap semua jamaah NWDI jangan ada yang Golput,”pungkasnya. (red)

Baca Selanjutnya

DARI PENULIS

BERITA TERKAIT

IKLAN

TERBANYAK DIBACA

BACA JUGA