Guru kami sering berpesan,
Jangan gagu! Gampang Gumon.
Gampang kagum dengan orang lain
Biasa aja
Jangan mudah kagum, apalagi di akhir zaman seperti sekarang
Jangan mudah kagum, apalagi di zaman medsos
Walau seorang qori,
Walau bacaan qurannya bagus, walau hafal quran, walau sering bilang quran dan sunnah, walau sering bilang manhaj yang lurus
Biasa aja, jangan gampang gumon. Jangan gampang kagum.
Bukan dari enak bacaan qurannya,
bukan dari hafalan ilmu atau qurannya,
Apalagi hanya dari pakainya yang tampak baik
Bukan bukan itu.
tapi lihat perilakunya,
Apa sesuai Quran?
Taubat,
Jangan gampang gumon
Biasa aja.
Mudah gumon atau kagum akan mudah kecewa padahal setiap orang punya kebaikan dan kekurangannya masing-masing tidak ada yang sempurna.
Biasa saja,
Biasa dalam menganggumi
Biasa dalam membenci
•
•
Sudahkah Al Quran Menjadi Cerminan Perilaku dan Penampilanmu?
Cobalah kita tanyakan hal ini pada diri kita dan jawablah
Penampilan di sini tidak terbatas hanya pada penampilan luar atau fisik yang membungkus diri kita saja, tetapi juga pada perkataan
Perkataan dan perilaku adalah dua hal yang seharusnya saling berbanding lurus
Perilaku adalah bentuk nyata dari kekonsistenan perkataan kita.
Ada orang yang cerdas dalam berkata, tetapi tidak cerdas dalam berperilaku
Ada orang yang cerdas dalam berteori, tetapi tidak cerdas dalam bertindak
Allah berfirman,
“Hai orang-orang yang beriman, mengapa kamu mengatakan apa yang tidak kamu perbuat?”
(QS.Ash-Saff ayat 2)
Umar Bin Khattab mengatakan:
“Evaluasilah dirimu sebelum kalian semua dievaluasi dan timbanglah amal-amal kalian sebelum ditimbang untuk kalian”