Banjir Rendam Sejumlah Wilayah Bekasi, Warga Villa Gading Harapan 2 Tetap Siaga dan Tertib
Bekasi – Hujan dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Bekasi sejak Sabtu malam hingga Ahad dini hari, 18 Januari 2026, menyebabkan banjir di berbagai kawasan. Selain dipicu curah hujan besar, banjir juga dipengaruhi oleh meningkatnya debit air kiriman dari daerah hulu seperti Bogor.
Di Perumahan Villa Gading Harapan 2, banjir berdampak berbeda di setiap blok. Untuk Blok A, khususnya, air hanya menggenang di depan rumah dan tidak sampai masuk ke dalam rumah warga. Kondisi ini masih tergolong aman, meskipun aktivitas warga sempat terganggu.
Sementara itu, di Blok B serta Blok C dan D, genangan air terpantau lebih tinggi dan mulai memasuki area pemukiman. Air mulai naik sekitar pukul 04.00 WIB. Namun, Alhamdulillah, untuk saat ini kondisi air sudah mulai berangsur surut.
Sebagai langkah antisipasi, warga dengan sigap mengamankan kendaraan mereka. Mobil dan sepeda motor dipindahkan menjauh dari kawasan perumahan menuju pintu masuk perumahan di dekat gerbang utama yang berada di pinggir Jalan Raya Gabus. Kendaraan tampak berjajar rapi di lokasi yang lebih tinggi, sehingga memudahkan warga menyelamatkan kendaraan dari risiko mogok akibat terendam banjir.

Selain itu, beberapa warga juga memilih untuk mulai mengungsi ke tempat-tempat yang lebih aman sebagai langkah berjaga-jaga, guna menghindari kemungkinan terburuk apabila banjir kembali meningkat dan membawa dampak yang lebih besar.
Banjir ini melanda wilayah Desa Sriamur untuk Perumahan Villa Gading Harapan 2 Blok A, serta Desa Satria Mekar untuk Blok B, C, dan D. Ambulans disiagakan untuk membantu evakuasi warga, khususnya para lansia. Beberapa warga lanjut usia telah berhasil dievakuasi ke lokasi yang lebih aman. Tim relawan tanggap bencana (RTB) dari Jawa Barat juga turut bersiaga untuk membantu warga yang terjebak banjir atau tidak dapat keluar dari rumah.
Para Ketua RT dan RW setempat aktif memantau situasi dan kondisi warganya, memastikan koordinasi berjalan baik, serta mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
Meski banjir tahun ini terjadi lebih awal dibandingkan tahun sebelumnya, skalanya relatif lebih ringan dibandingkan banjir besar tahun lalu yang terjadi pada bulan Maret. Kendati demikian, kewaspadaan tetap dijaga oleh seluruh warga.
Warga berharap banjir tidak kembali membesar karena sangat mengganggu aktivitas sehari-hari. Di tengah musibah ini, semangat kebersamaan, kepedulian, dan gotong royong antarwarga terlihat nyata.
Kita berdoa semoga Allah Subhanahu Wa Ta’ala senantiasa memberikan perlindungan, air segera surut sepenuhnya, curah hujan dapat terkendali, dan aliran air kiriman dari daerah hulu dapat diatasi dengan baik. Semoga wilayah Villa Gading Harapan 2 Blok A, B, C, dan D, serta kawasan Bekasi pada umumnya, terhindar dari banjir yang lebih besar.
Laporan: Marolah Abu Akrom/Ust. Amrullah


